Searching...
Senin, 10 Maret 2014

HAKIKAT PEMAKAIAN BATU CINCIN DAN PERMATA

Beberapa hal yang menyangkut batu dan keberadaan fungsi yang beredar terkadang membuat kita bertanya mengenai kebenaran dari hal tersebut.
Sebagai seorang muslim kita mesti meletakkan 100% pergantungan kita kepada Allah SWT. Tidak ada sesuatu pun yang dapat mendatangkan kebaikan kecuali dengan izin Allah dan tiada suatupun yang bisa membawa mudharat melainkan dengan izin Allah jua. Pemakaian dan penggunaan batu ataupun apa saja benda-benda yang mempunyai kelebihan padanya (dengan izin Allah) adalah tidak salah, akan tetapi mestilah benar-benar/ sungguh difahami dan yakin akan hakikat penggunaan / pemakaiannya.
Pemakaian dan penggunaan batu hanyalah salah satu cara/ usaha untuk mencapai tujuan masing-masing. Sama juga dengan penggunaan ubat (ubat dari hospital atau ubat tradisional dari akar-akar kayu) apabila kita mengalami sakit kepala atau sakit-sakit lain. Kita hanya berusaha dengan kelebihan/ sifat yang ada pada ubat tersebut untuk menghilangkan sakit tetapi kuasa untuk meyembuhkan adalah dalam kekuasaan Allah, jika Allah mahu nescaya sembuhlah kita dari sakit dan begitulah juga sebaliknya.
Batu atau kayu atau apa-apa saja benda yang istimewa adalah anugerah Allah yang sememangnya tidak sia-sia penciptaannya. Seperti garam yang bersifat masin, begitulah juga batu-batu yang istimewa ini bersifat dengan sifat yang wujud padanya  masing-masing.  Hanya orang yang tahu (berilmu) sahaja yang dapat mengambil manafaat daripadanya. Silalah fahami bahawa Batu-batu tersebut tidak mempunyai kuasa. Batu-batu tersebut hanyalah mempunyai kelebihan/ keistimewaan dengan sifat yang ada padanya tetapi kuasa mutlak adalah ditangan Allah. Jadi janganlah lari daripada penggantungan kita sepenuhnya kepada Allah jua. Semoga anda semua mendapat kefahaman yang sungguh tentang hakikat pemakaian batu permata dan beroleh kejayaan dalam cita-cita serta tujuan anda selagi anda tetap diatas jalan Allah. 
Batu-batu alam dipercaya memiliki khasiat dan dapat memberikan manfaat bagi pemiliknya. Batu-batu alam juga dapat digunakan sebagai aksesori untuk menambah kecantikan dan kharisma Anda. Berikut adalah beberapa khasiat umum batu-batu alam.
1. Ruby 
Fungsi:
a. untuk kesehatan: membuang racun-racun dari dalam tubuh,
b. membuat lebih energik,
c. meningkatkan kemampuan kepemimpinan,
d. emosional: menarik aktivitas seksual.
♦Asal negara: Rusia Srilangka, India, dan Mexico, dll.

2. Tourmaline 
Fungsi:
a. untuk kesehatan: menjaga berbagai macam organ tubuh,
b. khusus turmalin merah berfungsi untuk memperlancar peredaran darah,
c. mengatasi kesulitan tidur (insomnia),
d. secara psikologi/kesembuhan mental:
• meningkatkan pengertian satu dengan yang lain,
• mengurangi ketakutan,
• meningkatkan percaya diri,
e. setiap warna punya daya penyembuhan masing-masing,
f. pelangsing tubuh (sekarang turmalin banyak dimasukkan dalam produk pakaian dalam).
♦Asal negara: Brazil, Srilangka, Afrika, USA, Australia, dan Itali.

3. Sapphire 
Dikenal sebagai batu yang membawa kebijaksanaan (Wisdom stone).
Fungsi:
a. membawa kedamaian di pikiran dan menenangkan pikiran, lebih fokus/meningkatkan konsentrasi (Blue Sapphire)
b. menenangkan over active (terlalu aktif) dari sistem tubuh dan mengatur kerja dari kelenjar tubuh.
c. macam-macam batu sapphire (setiap warna mempunyai fungsi masing-masing ) seperti:
*Blue sapphire
*Green sapphire
*Pink sapphire
*Yellow sapphire, dll.
♦Asal Negara: Brazil, Myanmar, Czech Republik, Kenya, dan India.

4. Zoisite Ruby (Red ruby mixed with green ruby)
Fungsi:
a. sebagai batu energi, dengan intensitas yang tinggi dalam spiritual, 
b. membantu kekuatan penyerapan pengetahuan,
c. kekuatan insting, analisa, dan pengertian.
♦Asal negara: India, Rusia, Srilangka, Kenya, Meksiko.

5. Rutilated Quartz 
Fungsi:
a. untuk kesehatan:
• mengatasi impotensi dan ketidaksuburan,
• pernafasan, radang pernafasan,
• keseimbangan kelenjar tyroid,
• meningkatkan pertumbuhan dan regenerasi sel.
b. psikologi: membantu menemukan akar permasalahan dan memberikan arah dalam hidup,
c. emosi: sebagai anti depresi/anti stress.

6. Peridot
Fungsi:
a. zaman dulu digunakan sebagai batu perlindungan dari kuasa-kuasa jahat,
b. mempertajam visi/arah/tujuan hidup,
c. mengurangi stress, meningkatkan percaya diri,
d. memperbaiki hubungan-hubungan yang sulit dan memberikan energi, kehangatan dalam persahabatan/hubungan.
♦Asal negara: Brazil, USA, Mesir, Rusia.

7. Onyx 
Fungsi:
a. untuk kesehatan: gigi, tulang, darah, kaki,
b. keseimbangan Yin dan Yang,
c. sebagai mental tonic dari rasa takut dan kecemasan (menguatkan jiwa),
d. mengarahkan pandangan kita ke masa depan (mempertajam visi).
•Asal negara: Italia, Meksiko, USA, Rusia, Brazil, Afrika Selatan.

8. Garnet 
Dikenal sebagai batu kesepakatan/perjanjian (Stone of Commitment)
Fungsi:
a. untuk kesehatan:
• meningkatkan sistem metabolisme,
• membersihkan sel dan memberi energi (re energi) dari darah, jantung, paru-paru, dan DNA.
b. memberikan motivasi/semangat hidup,
c. sebagai batu, digunakan dalam kondisi kritis, memberikan keberanian, dan pengharapan.
♦Asal Negara: India, China, dll.

9. Citrine 
Fungsi:
a. untuk kesehatan:
• batu yang memberikan energi, terutama dari penyakit-penyakit penuaan (degenerative disease),
• membantu mengatasi masalah menstruasi dan gejala menopause, seperti menstabilkan hormon.
b. membuka jalan untuk menarik kekayaan, kemakmuran, dan kesuburan,
c. meningkatkan motivasi dan kreativitas,
d. mengatasi stress, kekuatiran, dan ketakutan.
♦Asal negara: Brazil, Rusia, Prancis, USA.

10. Amethyst 
Fungsi:
a. untuk kesehatan:
• mengatur produksi hormon, sistem endokrin, dan metabolisme sebagai sistem kekebalan tubuh,
• mengatasi masalah fisik, emosi, dan stress.
♦Asal negara: Brazil, Uruguay, USA, Kanada, India, Rusia.

11. Aquamarine 
Fungsi:
a. untuk kesehatan: menurunkan tingkat stress, menenangkan pikiran,
b. meningkatkan kemampuan komunikasi,
c. meningkatkan loyalitas.

♦Asal negara: USA, Rusia, Brazil, India.

Akik Lumut : dapat meningkatkan hubungan dengan alam sekitar. Lumut Hijau membantu menghilangkan racun dalam darah dan menyeimbangkan energi emosional. Lumut Merah membantu membersihkan darah serta menambah stamina fisik.
Akik pohon : menolong didalam melakukan introspeksi diri dengan lebih jelas, melihat dunia melalui sudut pandang yang lebih luas dan menurunkan demam serta kadar racun
Akik Dendrite : 
menyeimbangkan kadar gula darah. Merupakan batu para petualang untuk memberikan keamanan dan kekuatan
Akik Dendrite : menyeimbangkan kadar gula darah. Merupakan batu para petualang untuk memberikan keamanan dan kekuatan


Akik Garis/Pita : membantu dalam menarik kekuatan, mengatasi rasa tidak mempunyai cukup kekuatan atau keberanian
Akik Renda/Jalinan : mengatasi keputus-asaan dan depresi, menimbulkan kegembiraan serta relaksasi dari tegangan otot serta kejang. Akik renda biru membantu menyeimbangkan cairan tubuh dan memberi ketenangan emosi.
Akik menyerupai bulu burung : menguatkan pembuluh darah dan mengatasi rasa takut tanpa sebab yang jelas. Berguna untuk mengurangi rasa takut dalam berburu atau menemukan arah
Akik bintik-bintik : perlindungan ekstra terhadap pelawat/pengembara, salah satu batu para petualang
Akik Mata : melindungi dari kerusakan pada tubuh dan menghilangkan pikiran negatif
Akik India : memberikan kekuatan jasmani, mengatasi perasaan tidak aman/tidak sejahtera dan menghilangkan kelemahan fisik serta emosional
Akik Botswana : mengatasi ketidakpastian dari arah dan tujuan pribadi
Nah itulah batu yang katanya berguna untuk lahiriah dan batiniah.
Mengenai kebenaran dan khasiat dari batu tersebut tentu saja semua berpulang pada diri kita sendiri..Apapun yang terjadi kita harus tetap menjadi diri kita sendiri itu lah yang paling baik ( menurut saya ).perkuat iman kita dan tidak ada hal yang tidak mungkin terjadi kecuali atas izin dari Allah SWT.
Semoga tulisan ini bermanfaat untuk kita..

0 komentar:

Posting Komentar

 
Back to top!